Trans
Studio Bandung adalah sebuah tempat wisata modern yang berada di Kota Bandung,
Jawa Barat.
Trans
Studio Bandung merupakan salah satu destinasi wisata favorit pengunjung yang
sedang liburan di Kota Bandung.
Trans
Studio Bandung menyajikan wisata hiburan dengan taman bermain yang berada di
dalam ruangan terbesar di Indonesia bahkan dunia. Trans Studio Bandung ini
dikelola oleh Trans Corp.
Harga
tiket masuk Trans Studio Bandung adalah Rp 150.000,- untuk hari biasa dan Rp
250.000,- untuk weekend dan hari libur nasional. Tiket masuk tersebut digunakan
untuk menikmati segala macam wahana yang ada di Trans Studio Bandung.
Trans
Studio Bandung berada di Jalan Gatot Subroto Nomor 289, Bandung Jawa Barat.
Berada satu kompleks dengan Trans Studio Mall, yang sebelumnya bernama Bandung
Super Mall (BSM), yang merupakan salah satu mall terbesar di Kota Bandung.
Di
dalam ruangan Trans Studio Bandung terdapat versi mini Menara Eiffel (cirri
khas Kota Paris, Prancis) yang tinggi menjulang, berada tepat di atas salah
satu eskalator. Mungkin alasan ini, yang menjadikan Kota Bandung dijuluki
sebagai Kota Paris Van Java.
Bagi
yang memiliki uang pas-pasan. Tidak perlu khawatir. Tetap dapat berkunjung ke
Trans Studio Bandung. Berputar keliling di area yang tidak menggunakan tiket
masuk, sembari menarsiskan diri untuk berselfie ria dengan view Trans Studio
Bandung yang berada di beberapa titik.
Banyak
orang yang beranggapan, belum lengkap rasanya apabila sudah datang jauh-jauh
untuk liburan ke Kota Bandung, tetapi belum mampir di Trans Studio Bandung.
Jadi tidak ada salahnya untuk menyempatkan diri berkunjung ke sini, meskipun
tujuannya hanya untuk memiliki koleksi foto dengan moment tersebut. Seperti
yang saya lakukan. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar